BRIDA Kota Bima Sosialisasi Kehadiran Posyantek di Kelurahan Dodu
"Keberadaan Posyantek di Kelurahan Dodu diharapkan mampu memberikan solusi terhadap masalah yang terjadi,
utamanya generasi muda ikut melibatkan diri serta ikut menyumbangkan pemikiran demi menyesaikan masalah di wilayahnya melalui Posyantek"
Kota Bima, BRIDA_
Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kota Bima menggelar sosialisasi Pos Pelayanan Teknologi di Kelurahan Dodu Kota Bima, Senin, 4 November 2024. Acara itu dihadiri Kepala BRIDA, A Rafik, ST, Kabid Pengembangan dan Pemanfaatan Teknologi Inovasi (PPTI) Zainul Arifin, S.Sos, Lurah Dodu, Yahya, SE, Camat yang diwakili Kasi Ekonomi, Husni, dan sejumlah Masyarakat.
Kepala BRIDA Kota Bima, A Rafik ST, menjelaskan, pihaknya terus mendorong kreatifitas Masyarakat di sejumlah kelurahan, pemanfaatan sumber daya pemikiran melalui Posyantek utamanya di Kelurahan Dodu diharapkan mampu melibatkan semua elemen pemuda. “Di sini, Di Posyantek Kita tidak saja berbicara keahlian, akan tetapi bagaimana Kita memegang komitmen dalam menciptakan hal baru dan menjaganya demi memudahkan dalam pelaksanaan produktivitas di Masyarakat,” jelasnya.
Salah satu problem di Masyarakat saat ini ujar dia, kurangnya lapangan Kerja, Dimana anak muda terkadang kebingungan apa yang harus dilakukan menghadapi perkembangan zaman, oleh karena itu, harus ada upaya mendorong Masyarakat terutama anak muda untuk menciptakan hal baru demi terwujudnya lapangan kerja. “Hadirnya Posyantek diharapkan akan membantu, masyarakat didorong terus memikirkan keadaan wilayahnya, tidak hanya berkumpul akan tetapi kita harus mampu melahirkan pemikiran menciptakan teknologi terapan sesuai dengan kondisi wilayah untuk membantu Masyarakat,” ujarnya.
ia berharap hadirnya Posyantek mampu memberikan Solusi atas persoalan yang dihadapi oleh Masyarakat Dodu, terutama berkaitan dengan pertanian di wilayah itu. “Karena Kita tahu Dodu adalah pusat pertanian, kreatifitas anak muda bisa saja menciptakan alat untuk memudahlan produksi di bidang pertanian,” jelasnya.
Sementara itu, Lurah Dodu, Yahya, SE, mengapresiasi kehadiran BRIDA Kota Bima dengan perannya menfasilitasi keberadaan Posyantek di Kelurahan tersebut, ia berharap banyaknya masalah yang terjadi akan mampu diminimalisir, dan memberikan manfaat yang besar bagi Masyarakat. “Minimal sumbangan pemikiran bisa Kita kumpulkan untuk menyelesaikan masalah di wilayah, terutama di Kelurahan Dodu ini,” harapnya. (PPID-BRIDA)